Merayakan ulang tahun ke-17 yang jatuh pada hari ini, Telkomsel memanjakan
masyarakat Mataram dan sekitarnya dengan menggelar pameran penjualan Broadband
pada tanggal 20-26 Mei 2012 di Mataram Mall. Dalam Broadband Expo ini,
masyarakat dapat menikmati berbagai paket bundling ponsel, modem, laptop, dan
komputer tablet dengan harga yang sangat murah.
Head of Telkomsel Branch Mataram Erwien Kusumawan mengatakan, “Program
Broadband murah yang kami selenggarakan di usia ke-17 ini merupakan wujud
apresiasi kami atas kepercayaan pelanggan dan masyarakat terhadap produk dan
layanan Telkomsel. Kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi
pelanggan dengan semangat muda, beda, dan Paling Indonesia, sesuai dengan tema
ulang tahun Telkomsel ke-17.”
Paket bundling ponsel dengan harga yang sangat terjangkau dalam pameran
tersebut antara lain ponsel Samsung seharga Rp 150 ribuan, sudah termasuk paket
perdana Kartu As yang memberikan
gratis nelpon dan SMS sepuasnya. Masyarakat yang gemar chatting dan social networking
dapat menikmati gratis paket BlackBerry Lifestyle selama satu bulan dan gratis travel charger dengan membeli paket
bundling BlackBerry Curve 8520 hanya seharga Rp 1,5 jutaan. Pelanggan Telkomsel
juga bisa meng-upgrade sistem operasi
BlackBerry secara gratis dalam pameran ini.
Sementara itu, pembeli paket modem murah mulai dari Rp 275 ribuan, laptop
Axiooo Rp1,9 jutaan, dan komputer tablet yang di-bundle dengan perdana Flash
Unlimited dapat menikmati akses internet TELKOMSELFlash secara gratis hingga tiga bulan.
Di sela-sela pameran, Telkomsel juga memperkenalkan layanan Nada Sambung
Pribadi (NSP) Polda NTB berjudul “Awali dengan Senyum” yang diciptakan oleh
Kapolda NTB Brigjen Arif Wachyunadi. Untuk mengaktifkan NSP ini,
pelanggan cukup mengirimkan SMS, ketik ADSBT, lalu kirim ke 1212. Pengunjung
Mataram Mall juga dihibur penampilan atraktif dari Fege Reggae Band, Ohana
Band, Komunitas Mahasiswa Bersatu (KMB) Band, dan pertunjukan festival dance, serta aneka permainan berhadiah
menarik.
Para pengunjung Mataram Mall menyaksikan pertunjukan dance di sela-sela berlangsungnya "Semarak Ulang Tahun Telkomsel Ke-17" di Mataram (26/5) |
Berbagai Bonus Spesial 17 Tahun bagi Pelanggan
Secara nasional, Telkomsel juga memberikan beragam bonus dan hadiah untuk
pelanggan, mulai dari bonus layanan data sebesar 15MB kepada 1,7 juta pelanggan
selama periode 26 sampai dengan 29 Mei 2012 hingga berbagai hadiah spektakuler,
yakni 5 Mini Cooper, 17 Piaggio Zip, 17 Vespa LX150ie, 170 Samsung Galaxy Note,
170 BlackBerry Curve 9220, dan 170 Nokia Lumia 610. Cara mendapatkannya mudah,
pelanggan akan mendapatkan poin bonus untuk ditukarkan dengan program undian
Telkomsel 17th Anniversary. Batas
waktu penukaran poin bonus tersebut adalah 30 November 2012.
Pengundian akan dilakukan dalam tiga periode, yakni Agustus, September, dan
Desember 2012. Selama program Telkomsel 17th Anniversary, pelanggan bisa
memperoleh dua jenis poin, yaitu poin reguler dan poin bonus. Poin bonus hanya
dapat digunakan selama program ulang tahun berlangsung dengan masa aktif hingga
tanggal 30 November 2012.
Selain itu, Telkomsel juga menyediakan paket layanan data spesial 17 tahun,
di mana hanya dengan harga Rp 17.000, pelanggan dapat menggunakan akses data
dengan kuota 170 MB dan memiliki masa aktif 7 hari. Untuk mendapatkan layanan
ini, pelanggan cukup melakukan registrasi dengan menekan *363*17# atau
mengirimkan SMS dengan format FLASH ON 17000 atau FLASH 17, lalu kirim ke 3636.
Seluruh informasi mengenai program spesial 17 Tahun Telkomsel bisa diakses di
www.telkomsel.com/17years.
“Berbagai bonus spesial 17 tahun ini kami persembahkan untuk memenuhi
kebutuhan mobile lifestyle pelanggan yang
mudah diaplikasikan, berkarakter muda, fun,
dan kreatif, untuk memberikan keleluasaan bagi para pengguna layanan
telekomunikasi sesuai dengan gaya hidupnya,” pungkas Erwien.
==========
No comments:
Post a Comment